Perbedaan gambar vektor dan bitmap - Dalam desain grafis, ada banyak sekali istilah dalam hal penggambaran. Tidak seperti seni rupa, desain grafis memang memerlukan teknik merancang gambar yang berbeda. Karena media gambar yang digunakan adalah media digital.
Desain grafis memiliki beberapa unsur tata letak, salah satunya adalah ilustrasi. Illustrasi berasal dari kata latin ilustrate yang berarti menjelaskan. jadi gambar illustrasi merupakan unsur tata letak dua dimensi yang bertujuan untuk memperjelas suatu maksud atau pesan. Ilustrasi sebagai hasil visualisasi dari suatu tulisan dengan teknik drawing, fotografi, atau teknik desain lainnya lebih menekankan hubungan subjek dengan tulisan yang dimaksud dari pada bentuk. sehingga ilustrasi memaang dibuat untuk menerangkan atau sebagai penghias dalam desain tata letak.
Berikut ini beberapa contoh gambar ilustrasi:
Ilustrasi Sebuah Pohon |
Ilustrasi |
Ilustrasi Poster 2 |
Ilustrasi selalu berkaitan dengan image yang dipakai pada sebuah desain, maka berdasarkan model/image yang digunakan ilustrasi dibedakan menjadi dua, yaitu vektor dan bitmap.
Pengertian Vektor dan Bitmap
- Ilustrasi Image Bitmap
yaitu ilustrasi yang dibentuk oleh susunan raster/pixel/titik koordinat dalam suatu grid. semakin banyak jumlah titik yang membentuk suatu garis bitmap berarti semakin tinggi kerapatannya. image bitmap memiliki keterbatasan resolusi apabila diperbesar. ketajamaan warna dan detail gambar pada tampilan bitmap tergantung pada banyaknya pixel warna atau resolusi yang membentuk gambar tersebut. beberapa format file bitmap yang populer adalah bmp, pcx dan tiff.
- Ilustrasi Image Vector
yaitu ilustrasi yang dibentuk oleh serangkaian instruksi matematis yang diabarkan dalam bentuk, garis dan bagian – bagian lain yang saling berhubungan dalam sebuah gambar. ukuran file relatif kecil dan jika diubah ukurannya kualitasnya tetap. dan sering dipakai dalam membuat logo, animasi, ilustrasi, kartun, cliprat dsb. contoh format file vektor adalah .wmf, .swf, .cdr, dan .ai.
- Bitmap memiliki keterbatasan resolusi sedangkan vektor tidak.
- Bitmap tersusun dari kotak kecil yang berwarna sedangkan vektor langsung tersusun dengan garis dengan kerapatan tinggi.
- Gambar vektor tidak akan pecah jika di zoom sedangkan gambar bitmap bisa pecah.
- Bitmap memiliki jumlah resolusi rendah dan tinggi sedangkan vektor selalu memiliki jumlah resolusi tinggi.
- Bitmap bisa dilihat sebagai foto yang hidup sedangkan vektor adalah foto animasi (yang memiliki garis)
Itulah sedikit informasi mengenai perbedaan gambar vektor dan bitmap. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menambah wawasan kalian semua. Terima Kasih!
This comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDelete